8 Obyek Wisata Yang Ada Di Guci Tegal

Guci  adalah nama sebuah sumber air panas yang berada di Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal Jawa Tengah . Selain obyek wisata , Guci juga biasanya dijadikan obyek ziarah atau religi karena berhubungan dengan penyebaran agama islam di pulau jawa khususnya kota Tegal. Di area desa wisata Guci terdapat beberapa obyek wisata yang bisa anda kunjungi saat berlibur ke kota Tegal . Berikut ini adalah 8 Obyek wisata Guci Tegal

Obyek Wisata Air Tegal Yang Hitz

Info Lengkap Wisata Guci Tegal 

1. Guciku Hot Waterboom

 

waterboom yogya tegal

Guciku Hot Waterboom merupakan obyek wisata air Tegal yang baru . Terletak di dekat loket tiket masuk Guci , berlokasi tepat sebelum Pasar Guci , Kecamatan Bumijawa , Kabupaten Tegal.

Guciku Hot  Waterboom memiliki empat area kolam yaitu:

  1. Kolam Utama , memiliki lebar 30 x 40 m dengan wahana spiral dan seluncuran .
  2. Kolam Rendam , memiliki 8 pancuran air panas yang dipercaya bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit dan menjaga kesehatan .
  3. Kolam Badan Guci , memilki lebar 15 m x 30 m dengan kedalaman 1 m sampai 2 m dan dilengkapi dengan prosotan .
  4. Kolam Opal , memiliki lebar 12m x 25m dilengkapi dengan prosotan dan ember tumpah .

 

Guciku Hot Waterboom juga memiliki wahana arus jeram dengan panjang  200 m dan lebar 3 m dengan kedalaman 1 m . Pengunjung bisa menikmati arus jeram ini menggunakan palampung yang bisa disewa.

Jika anda lelah setelah bermain air , terdapat beberapa gazeboo yang bisa anda gunakan untuk beristirahat . Fasilitas lain berupa restoran dan villa yang bisa dipesan apabila anda ingin menginap , posisi villa yang strategis menghadap kolam utama .

Disebelah Guciku Hot Waterboom  , terdapat aliran sungai hangat yang menuju ke Curug Kembar , aliran sungai ini bisa anda lihat dari gazeboo yang ada di pinggir Guciku Hot Waterboom  . Jika anda ingin berkunjung ke Guciku Hot Waterboom lebih baik datang lebih pagi , karena pada hari libur biasanya ramai pengunjung .

 

2. Sungai Air Panas

Selain berendam di pemandian, pengunjung juga dapat berendam di sungai yang mengalir di tengah area wisata. Air sungai tersebut juga air panas yang memiliki kandungan sama dengan kolam, sebab sumber airnya sama.

Ketika pertama kali menyentuh airnya, pengunjung akan langsung merasakan panas. Tetapi, lambat laun, kulit akan beradaptasi dengan panasnya air sehingga berubah menjadi terasa hangat. Dan suasana relaksasi pun akan tercipta dengan segera.

Ada juga bermacam kolam yang bisa dipilih di sini. Ada kolam alami dengan banyak pancuran, kolam renang jernih kebiruan dan sungai alami dangkal dengan bebatuan.

 

3. Curug Kembar

 

curug kembar tegal

 

Air terjun yang satu ini dinamai Curug Kembar , karena terdapat dua buah air terjun yang letaknya berdekatan. Kedua curug ini memiliki arus yang berbeda , yang satu deras dan yang satunya tidak terlalu deras.

Lokasi Curug Kembar berada di dekat Guciku Hot Waterboom , tepat di sebelah Villa Syariah yang masih satu area di dalam Desa Guci , Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Jalan menuju Curug Kembar hanya beberapa meter saja melewati persawahan ,Anda harus berhati-hati karena jalan yang menurun dan cukup licin.

Air terjun yang memiliki tinggi sekitar 5 meter ini memiliki air yang hangat . Di beberapa sisi curug terdapat pipa-pipa milik warga untuk mengalirkan air . Curug Kembar merupakan salah satu tempat wisata air  Tegal yang tersembunyi .

Jika anda ingin berwisata menikmati suasana Hening dan Tenang , maka Curug Kembar merupakanan tempat yang cocok untuk anda . Jika anda ingin berkunjung ke Curug Kembar , Anda juga harus memperhatikan kondisi cuaca karena , lokasi ini terkadang menjadi tempat kabut turun.

 

 

 

4. Curug Cantel

curug cantel

Curug Cantel berada di kecamatan yang sama dengan Tempat Wisata Guci Tegal. Air Terjun ini berlokasi di Pedukuhan Kalipedes , Desa Sigedong  Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal .

Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 60 meter. Percikan air akan langsung terasa membasahi wajah  saat anda sampai di lokasi ini. Karena air yang turu sangat kuat , Anda dilarang untuk mandi di bawah air terjun.

Sisi bukit di area Curug Cantel yang banyak ditumbuhi tumbuhan merambat dengan pohon besar yang adai di bagian atas , serta sebuah gundukan batu yang cukup tinggi membuat lokasi Curug Cantel menjadi tempat yang tepat untuk berfoto.  Curug Cantel bisa dicapai melalui jalur Bumijawa ke arah Desa Kalipedes.

Ada sekitar 10 air terjun yang terdapat di daerah Guci. Di bagian atas pemandian umum disebut pancuran 13 dan pancuran 7 . Air panas yang ada di pancuran 13 dan pancuran 7 dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit. Air panas mengalir mulai dari kolam pemandian  sampai sungai yang ada di tengah area wisata Guci.

 

 

5. Pancuran 13 dan Pancuran 7

Pemandian pancuran 13 adalah lokasi yang paling banyak dikunjungi orang. Disebut begitu karena memiliki pancuran berjumlah tigabelas buah. Pemandian ini bisa dinikmati siapa saja alias tak bayar. Selain itu, berendam di pancuran 7 merupakan alternatif pemandian  lainnnya. Di pancuran 7, penduduk desa Guci juga sering mandi entah untuk keperluan mencari berkat maupun untuk menyembuhkan penyakit seperti rematik, koreng atau penyakit kulit lain.

6. Curug Jedor

Agak jauh sekitar satu kilometer dari pancuran 13, terdapat air terjun dengan air dingin bernama Air Terjun Jedor. Dinamai begitu karena dulu tempat di sekitar air terjun yang indah setinggi 15 meter itu adalah milik seorang Lurah yang bernama Lurah Jedor.

 

Air dari curug ini dingin fresh serta relatif bersih. Hingga pas untuk bermain air atau sebatas berfoto-foto di dekat curug ini. Sesekali anda akan menjumpai warga sekitaran yang disebut penambang pasir tradisional yang mengambil pasir dari curug ini.

7. Pancuran Pengasih

pancuran pengasih

Pancuran Pengasih adalah pancuran air panas yang menjadi salah satu favorit wisatawan yang berkunjung ke  wisata pemandian Guci. Terutama bagi wisatawan yang belum menikah. Banyak yang percaya jika mandi di pancuran ini dapat memberi tuah mendekatkan jodoh.

8. Curug Pengantin

curug pengantin

Air terjun ini dinamai Curug Pengantin karena memiliki dua air terjun yang bersebrlahan seperti sepasang pengantin . Karakter air terjunnya mirip seperti Curug Kembar  , yaitu memiliki arus deras sedangkan yang lain memiliki arus agak deras.

Kolam air di Curug Pengantin ini cukup lebar dan tidak terlalu dalam , namun anda dilarang untuk bermain air di kolam untuk faktor keamanan. Namun anda bisa menikmati keindahan Curug Penganti sembari berfoto dengan latar belakang curug.

Akses menuju Curug Penganti berupa jalan setapak setelah masuk Dukuh Kopi Gandu , Anda bisa berjalan kaki sekitar 500 meter melewati persawahan . Setelah melewati Persawahan anda harus menyebrangi sungai untuk menuju Curug Pengantin . Anda harus berhati-hati saat menyebrangi sungai , karena arus sungai yang sangat deras.

 

Itulah Wisata air yang berada di Guci Tegal . Selain Wisata Air masih banyak jenis wisata yang ada di Desa Guci Tegal  yang bisa anda coba .

 

 

Tinggalkan komentar